Cara Instal Python di Windows

    Untuk cara instal python di sistem operasi windows sangatlah sederhana. Sama halnya dengan instalasi aplikasi pada umumnya, pengguna tinggal next-next- finish. Hanya sedikit berbeda, Pada python ini ditengah-tengah instalasi ada yang perlu di set. Setting ini berfungsi supaya perintah python bisa berjalan di CMD windows.

    Cara Install Python di Windows

    Untuk melakukan settingan pada saat instalasi memang tidak di wajibkan. Akan tetapi pada materi ini mohon untuk di cantumkan karena kemudahan untuk belajar dasar Kita nantinya.

    Berikut langkah-langkah dalam menginstall python kedalam sistem operasi windows. Ikuti tahapannya supaya lebih memahami jika ada kegagalan nantinya.

    Download File Aplikasi Python

    Tahapan awal yaitu kita perlu mendownload file aplikasi python di website resminya https://www.python.org. Saya sarankan untuk mendownload python versi 3 ke atas atau update terbaru. Namun Saya disini menggunakan python versi 3.10.

    download python

    Install File Aplikasi Python

    Tahapan selanjutnya yaitu buka file yang sudah kita download sebelumnya. File instalasi python pada windows bisa berekstensi .exe maupun .msi Tergantung file yang kita download sebelumnya.

    Seletah membuka file double klik pada file tersebut atau klik kanan, pilih run administrator. Maka akan tampil seperti berikut.

    cara Instal Python di Windows
    cara Instal Python di Windows

    Centang pada add python.exe to PATH dan pilih install now. Nah seperti yang saja jelaskan sebelumnya perlu di set pada saat instalasi. Path ini berfungsi supaya perintah python bisa di jalankan di CMD windows.

    proses instalasi python
    proses instalasi python

    Tunggu sampai setup progress nya sampai selesai maka akan muncul seperti gambar berikut.

    instalasi python pada windows
    instalasi python pada windows

    Tekan tombol close dan ini menandakan proses instalasi python sudah selesai. Untuk melakukan pengecekan apakah python sudah terinstall dengan benar, ikuti tahapan berikut:

    Buka CMD pada windows, ketikkan perintah python --version. Jika sudah terinstalasi maka akan muncul versi python yang barusan kita install.

    Leave a Reply

    Your email address will not be published. Required fields are marked *

    × Hubungi Kami